Minggu, 12 April 2009
Hati-Hati Terkena Syndrom Autis
Apakah anda sudah menjadi bagian hidup lifestyle BlackBerry? Baca juga posting saya sebelumnya “BlackBerry, sebuah Lifestyle atau Kebutuhan” Kalau jawabnya ya, hati-hati anda rawan terserang syndrom Autis.
Autis, sejenis penyakit yang biasanya menyerang anak-anak, cirinya anak menjadi hyperaktif, acuh dan asyik sendiri, seolah hidup dengan dunianya sendiri tanpa memperdulikan orang lain atau lingkungan sekitar. Kini orang dewasapun bisa mengidap syndrom Autis.
Berikut ciri-cirinya jika anda sudah terserang syndrom Autis.
Apabila anda lebih suka menyendiri dan mengurangi pergaulan dalam dunia nyata, lebih suka menjalin pertemanan lewat ngeBlog atau jejaring sosial seperti Friendster, Myspace atau Facebook, dan tiap hari sering tidak lepas dari kutak-katik gadget BlackBerry atau Smartphone anda. Nah, ini sudah gejala anda sudah terjangkit syndrom Autis. He…..He………
Memang, dengan banyaknya fitur yang dibenamkan dalam smartphone seperti BlackBerry, hampir kalau boleh saya bilang jika kita tersesatpun tidak perlu bertanya orang lain. Istilah “Malu bertanya sesat di jalan” kini sudah tidak berlaku lagi kalau teknologi GPS (global positioning system) sudah dibenamkan di gadget anda.
Kalau dulu kita yang harus susah-susah mencari informasi, sekarang eranya sudah informasi yang menghampiri kita. Laptop yang dulu sering ditenteng kemana-mana, dengan teknologi Push Email, email disodorin ke kita layaknya sms saja tanpa perlu susah-susah buka Laptop. Anda mau berFacebook ria dari BlackBerry pun sudah bisa kini.
Nah, apapun kemudahan yang dihadirkan oleh sebuah teknologi, adanya teknologi baru semoga tidak membuat kita jadi lupa diri dan meninggalkan sesuatu yang semestinya harus tetap kita pertahankan. Yaitu kehidupan sosial bermasyarat. Bukankah demikian teman?
Labels:
BlackBerry,
Gadget,
Opini,
Trend
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar